Rabu, 27 Februari 2013

Keutamaan Ayat Kursi


"Allah, tidak ada tuhan selain Dia. Yang Maha Hidup, Yang terus menerus mengurus (makhluk-Nya), tidak mengantuk dan tidak tidur. Milik-Nya apa yang ada di langit dan apa yang ada di bumi. Tidak ada yang dapat memberi syafaat di sisi-Nya tanpa izin-Nya. Dia mengetahui apa yang di hadapan mereka dan apa yang di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui sesuatu apa pun tentang ilmu-Nya melainkan apa yang Dia kehendaki. Kursi-Nya meliputi langit dan bumi. Dan Dia tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Dia Maha Tinggi, Maha Besar.” Q.S. Al-Baqarah : 255



 Keutamaan ayat kursi :

1.     Sebagai benteng penjaga yang membacanya
2.     Barangsiapa membacanya pada pagi hari maka Allah akan menjaganya hingga sore hari
3.     Barangsiapa membacanya pada sore hari maka Allah akan menjaganya hingga pagi hari lagi
4.     Barangsiapa yang membacanya saat akan tidur maka Allah akan menjaganya hingga bangun
5.     Jika da yang membaca dirumah-rumah setiap harinya maka syaithon tidak akan masuk kedalamnya
6.     Ayat kursi adalah ayat Al-Qur’an yang paling agung. Sesuai hadits yang diriwayatkan Imam Muslim dg sanadnya Ubay bin Ka’ab r.a. telah bersabda Rasulullah SAW : “wahai Abu Mundzir, tahukah kamu ayat kitabullah yang paling agung?” ia berkata, aku menjawab, “Allah SWT dan Rasulnya lebih tahu.” Beliau bersabda, “wahai Abu Mundzir! Tahukah kamu ayat kitabullah yang paling agung?” maka, beliau menepuk dadaku dan berkata “Allah SWT memudahkan ilmu bagimu, wahai Abu Mundzir!” (shahih)
7.     Mengandung asma Allah yang maha agung. Yaitu yang berbunyi, “Allahu laa ilaaha illa huwal hayyul qoyyum.’’
8.     Pemimpin ayat-ayat Al-Qur’an. “segala sesuatu itu mempunyai puncak, dan puncaknya Al-Qur’an adalah surat Al-Baqarah yang di dalamnya terdapat pemimpinnya ayat-ayat Al-Qur’an, yaitu ayat kursi.” (HR Tirmidzi)
9.      Orang yang membaca ayat kursi seusai sholat berada dalam lindungan Allah SWT “barangsiapa membaca ayat kursi setelah sholat wajib, maka ia dalam perlindungan Allah SWT sampai datang sholat berikutnya” (HR Thabrani)
10.   Orang yang membacanya setelah sholat maka termasuk Ahlul Jannah. “barangsiapa membaca ayat kursi setelah sholat wajib, maka tidak ada yang menghalanginya masuk Jannah selain mati.” (HR Thabrani)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar